Selasa, 25 November 2014

Bentuk-bentuk Organisasi

1. Organisasi Garis (Henry Fayol)
    Merupakan organisasi yang sudah sangat tua dan dalam bentuk yang sederhana. Digunakan di kalangan militer dengan ciri jumlah karyawan yang sedikit dan saling kenal, struktur organisasi relatif kecil, serta spesialisasi yang belum begitu rumit dan tinggi.
Kelebihann:
- Kesatuan komando terjamin baik karena pimpinan berada pada satu tangan
- Proses pengambilan keputusan berjalan dengan cepat karena jumlah orang yang diajak berkonsultasi hanya sedikit
- Rasa solidaritas antarkaryawan cenderung tinggi karena saling mengenal
Kekurangan:
- Seluruh organisasi bergantung hanya pada satu pimpinan maka apabila pimpinan tersebut berhalangan maka jalannya organisasi akan tersendat
- Ada kecenderungan pimpinan bertindak secara otokratis
- Kesempatan karyawan untuk berkembang terbatas

2. Organisasi Fungsional (F.W. Taylor)
    Merupakan suatu bentuk organisasi yang tidak memiliki bawahan yang jelas, karena setiap pimpinan mempunyai wewenang untuk memberikan komando selama masih ada hubungannya dengan fungsi atasan tersebut.
Kelebihan:
- Pembagian tugas jelas
- Spesialisasi karyawan dapat digunakan dan dikembangkan dengan maksimal
- Menggunakan tenaga-tenaga ahli dalam berbagai bidang sesuai dengan fungsinya
Kekurangan: 
- Karena adanya spesialisasi kerja maka akan sulit untuk mengadakan tour of duty
- Sulit melaksanakan koordinasi karena karyawan cenderung lebih mementingkan bidangnya

3. Organisasi Garis dan Staff (Harrington Emerson)
    Merupakan organisasi besar dengan daerah kerja yang luas. Mempunyai bidang tugas yang beraneka ragam dan rumit serta jumlah karyawan yang banyak. Memiliki tenaga ahli lebih dari satu untuk memberi nasihat atau saran.
Kelebihan:
- Dapat digunakan pada organisasi besar
- Pengambilan keputusan lebih mudah karena adanya tenaga ahli yang mendukung
- Perwujudan "the right man in the right place" lebih mudah terlaksana
Kekurangan:
- Solidaritas sulit terbangun sehingga dapat terjadi tidak saling kenal antar sesama karyawan
- Kesulitan dalam bidang koordinasi antardivisi atau departemen karena susunan organisasi yang kompleksitas

4. Organisasi Fungsional dan Staff 
    Merupakan gabungan antara dua bentuk, organisasi fungsional dan organisasi staff. Kelebihan dan kekurangan yang dimiliki juga sama seperti organisasi fungsional dan organisasi staff. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar